Enter your keyword

Kunjungan SMP 255 Jakarta

Kunjungan SMP 255 Jakarta

Pada tanggal 10 Maret 2011, Unit Robot ITB telah menerima kunjungan siswa-siswa dari SMP 255 Jakarta. Bertempat di Aula Barat ITB, peserta yang terdiri dari 230 siswa dan 15 guru pendamping ini, diterima oleh Kasubbag Sistem Informasi STEI, Bayu Setyolaksono, Ketua Unit Robot ITB, Niam, dan anggota-anggota yang lainnya.

Salah satu guru pendamping mengatakan bahwa kunjungannya ke ITB kali ini dikhususkan untuk melihat dan mengetahui secara langsung bagaimana proses kerja dari robot yang menang pada lomba KRCI. Selain itu juga siswa-siswa dari SMP 255 Jakarta ini sangat antusias ketika salah satu robot hasil karya mahasiswa didemokan.

Pada akhir acara, Unit Robot ITB menyampaikan bahwa Unit Robot ITB akan menyelenggarakan workshop/pelatihan robot yang diberi nama “Robocool”. Pelatihan robot yang diadakan untuk siswa-siswa SMP dan SMA ini, rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 20 Maret 2011 di ITB.

en_USEnglish