Tim Robot ITB Memborong Lima Penghargaan Pada Kontes Robot Indonesia Regional II 2015
Pada kegiatan Kontes Robot Indonesia (KRI) Regional II 2015 yang diselenggarakan pada tanggal 23-25 April 2015 di Universitas Budi Luhur Jakarta, Institut Teknologi Bandung mengirim 5 tim untuk mengikuti 5 kategori yang berbeda, yaitu:
- Tim Dagominton pada kategori Kontes Robot Asia-Pacific Broadcasting Union Indonesia (KRAI)
- Tim Cakra Ganesha pada kategori Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI) Beroda
- Tim Viva La Ganesha pada kategori KRPAI Berkaki
- Tim Dago Hoogheschool pada kategori Kontes Robot Sepak Bola Indonesaia (KRSBI)
- Tim Dago Concordia pada kategori Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSI)
Hasilnya, tim ITB berhasil merebut 3 posisi juara yaitu:
- Juara Pertama kategori KRAI
- Juara Pertama kategori KRSI
- Juara Pertama kategori KRSBI
Selain ketiga pencapaian tersebut, tim dari ITB juga memperoleh 2 penghargaan berupa:
- Robot Dengan Algoritma Terbaik kategori KRPAI Beroda
- Robot Dengan Tarian Terbaik kategori KRSI.
Para pemenang Kontes Robot Tingkat Regional ini akan maju pada Kontes Robot Indonesia Tingkat Nasional yang akan diselenggarakan pada tanggal 11-14 Juni 2015 di Yogyakarta.
Semoga Tim Robot Institut Teknologi Bandung yang merupakan gabungan dari berbagai Program Studi dan Fakultas/Sekolah dalam wadah Unit Robotika ITB ini, dapat selalu menunjukkan prestasi terbaiknya.
No Comments