Sosialisasi GREEN TECHNO – ART CAMPUS (KAMPUS WALINI)
Jumat, 13 April 2012 lalu, STEI melakukan sosialisasi mengenai Green Techno – Art Campus kepada para dosen STEI ITB dari Ibu Yani Panigoro sebagai ketua organisasi Green Techno – Art Campus. Acara yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam ini menjelaskan mengenai Green Techno – Art Campus untuk Indonesia merupakan inisiatif ITB untuk mempercepat kemampuan IPTEK Nasional, sebagai salah satu strategi utama Master Plan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia 2011 – 2025 dengan meningkatkan kapasitas dan kualitas pendidikan tinggi serta penelitian melalui pengembangan kawasan terpadu “Green Techno – Art Campus”, yang merupakan integrasi antara pendidikan, penelitian dan kawasan komunitas sekitarnya.
Rencananya Green Techno – Art Campus akan di bangun di kawasan seluas 1.000Ha, saat ini di manfaatkan sebagai kebun teh PTPN VIII, yaitu Afdeling Panglejar Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat. Lahan tersebut akan dikembangkan menjadi kawasan hijau 70% dan 30% menjadi kawasan komunitas pendidikan tinggi, penelitian, “Techno Park, Science Park, Art Park”, beserta prasarana penunjang kegiatan lainnya.
Green Techno – Art Campus ini diharapkan dapat memberikan manfaat-manfaat yang dapat menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) kompeten serta hasil penelitian yang memberikan nilai tambah untuk menjadi penggerak dan pelaku pembangunan nasional. Manfaat-manfaat tersebut adalah sebagai berikut :
- Meningkatkan kapasitas bangsa Indonesia dalam menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten dibidang teknologi, sains, seni, bisnis dan manajemen.
- Terbentuknya hubungan antar pendidikan tinggi dengan pemerintah dan industry.
- Meningkatkan keragaman bidang pendidikan dan penelitian.
- Menciptakan potensi lapangan kerja baru di sekitar kawasan kampus.
Green Techno – Art Campus sendiri merupakan perencanaan bersama antara Institut Teknologi Bandung, PT. Perkebunan Nusantara VIII, Pemerintah Provinsi Jawa Barat Kabupaten Bandung Barat.