Kunjungan Korea International Cooperation Agency (KOICA)
Selasa, 25 Januari 2011, bertempat di Ruang Rapat STEI ITB, sekitar pukul 10.00, Sekolah Teknik Elektro dan Informatika ITB yang diwakili oleh Dekanat dan beberapa staf dosen, menerima kunjungan dari KOICA – Korea International Cooperation Agency.
KOICA yang diwakili oleh Choi Soo Hyun (Director Consulting and Innovation Servises), adalah sebuah lembaga Pemerintahan Korea yang berada dibawah Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Republik Korea yang menerapkan dan mengelola bantuan hibah dan program-program kerjasama Pemerintah Republik Korea untuk Indonesia dan negara-negara berkembang lainnya.
Adapun tujuan kedatangan KOICO adalah akan menjajaki kerjasama dengan STEI ITB dalam bidang ICT, “R & D Center for ICT Security”. Kerjasama ini rencananya akan berjalan selama kurang lebih 2 tahun.