Enter your keyword

Website STEI Meraih Juara II Dalam Penghargaan Web Unit Kerja ITB

Website STEI Meraih Juara II Dalam Penghargaan Web Unit Kerja ITB

STEI mendapatkan gelar juara kedua dalam Penghargaan Web Unit Kerja yang diadakan oleh ITB. Penyerahan penghargaan dilakukan pada tanggal Febaruari 2018, bertempat di gedung rektorat ITB, Tamansari.

Sosialisasi lomba dimulai sejak Agustus 2017, dan penilaian dilakukan pada bulan Oktober 2017. Filosofi pelaksanaan lomba web unit kerja ini tidak hanya semata-mata untuk meningkatkan rangking ITB, tetapi membangun awareness seluruh pihak di unit kerja agar selalu memperhatikan dan mengelola informasi pada website sehingga terbangun budaya kerja untuk dapat menyampaikan informasi melalui website dengan baik dan benar. Harapannya adalah kegiatan ini menjadi kegiatan yang didorong oleh pimpinan puncak ITB (dalam hal ini adalah Rektor ITB) untuk mendorong seluruh pimpinan unit kerja memperhatikan dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini. Kegiatan ini tentunya akan terus bekerlanjutan hingga terbentuk suatu budaya di lingkungan unti kerja untuk menata dan mengelola informasi melalui media website.

Komposisi penilaiannya (dengan peran penyampaian informasi) adalah sebagai berikut :

  • UKA (Unit Kerja Akademik), memiliki parameter sebagai berikut :
    • Penilaian Webometric, memiliki bobot 30%, dimana penjabaran kriteria penilaiannya adalah sebagai berikut :
      • Presence, dihitung dengan jumlah page yang dapat diambil atau di-index oleh mesin pencari komersial terbesar. Data diambil dengan menggunakan Google ( site:url ), bobot sebesar 30%
      • Impact, dihitung dengan jumlah semua link dari situs luar yang menuju ke situs Unit Kegiatan Akademik.Data diambil dengan menggunakan Majestic ( External Backlink ), bobot sebesar 30%
      • Openness, dihitung dengan jumlah Rich Files (.pdf, .doc, .docx, .ppt) yang dipublikasikan dan dapat ditelusur di Google Scholar. Data diambil dengan menggunakan Google Scholar, bobot sebesar 30%
      • Technology, menggunakan teknologi informasi terkini beserta elemen penunjangnya. Data diambil dengan menggunakan Nibbler, bobot sebesar 10%
    • Penilaian KIP (Keterbukaan Informasi Publik), memiliki bobot 50%
    • Penilaian Aspek Pengelolaan Data dan Manajemen Informasi, bobot penilaian 20%
  • UKP (Unit Kerja Pendukung), memiliki parameter penilaian sebagai berikut :
    • Penilaian KIP (Keterbukaan Informasi Publik), bobot penilaian 80%
    • Penilaian Aspek Pengelolaan Data dan Manajemen Informasi, bobot penilaian 20%

Metode yang dipergunakan pada penilaian ini adalah self assessment dimana unit kerja dapat mengisi kondisi kekinian pada unit kerja melalui dokumen survey yang akan dipersiapkan oleh panitia lomba. Dalam tahap ini, dokumen kuisiner yang sudah dapat dipergunakan adalah dokumen survey KIP, sedangkan untuk penilaian aspek pengelolaan data dan manajemen informasi, tim panitia lomba web akan mempersiapkan kuisioner pengisian terlebih dahulu. Khusus pada penilaian webometric unit kerja akademik, tim juri mempergunakan alat bantu berupa google scholar, majestic dan nibbler sehingga diharapkan pada proses penilaian lomba web unit kerja ini dapat dilaksanakan secara tranparan dan auditable.

Laman resmi situs web Institut Teknologi Bandung www.itb.ac.id dirilis ke publik pertama kali pada tahun 1997, atau satu tahun sejak adanya Internet di Institut Teknologi Bandung. Sejak saat itu, laman resmi situs web Institut Teknologi Bandung sudah sebelas kali mengalami pembaharuan, baik dari sisi tampilan, isi (konten), maupun dari sisi teknologi pendukungnya. Seiring dengan perkembangan teknologi dan sumber daya yang dimiliki oleh Institut Teknologi Bandung, unit-unit kerja mulai membuat laman resmi situs web masing-masing.

Sejalan dengan visi dan misi Institut Teknologi Bandung untuk menjadi World Class University , laman resmi situs web ITB juga menjadi komponen utama dalam pemeringkatan perguruan tinggi Webometrics. Laman situs web unit kerja juga menjadi komponen penunjang dalam pemeringkatan oleh Webometrics. Karena itu diperlukan peran serta aktif dari seluruh sivitas untuk menyediakan data dan informasi terkait dengan pelaksanaan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi ke laman resmi situs web resmi baik web Institut Teknologi Bandung maupun web Fakultas/Sekolah.

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.