Enter your keyword

Google mengenang Prof. Samaun Samadikun

Google mengenang Prof. Samaun Samadikun

Google mengenang Prof. Samaun Samadikun

0646490Prof-Samaun1780x390Halaman utama mesin pencari Google pada Jumat (15/4/2016) dihiasi dengan ilustrasi untuk memperingati hari lahir salah satu sesepuh STEI, almarhum Prof. Samaun Samadikun. Google membuat sketsa wajah beliau dengan latar belakang seperti trafo dan kabel-kabel yang melilit. Jika dilihat sekilas, semua unsur itu seperti membentuk tulisan “Google”.

Prof. Samaun Samadikun dikenal sebagai Bapak Mikroelektronika Indonesia. Ia lahir di Magetan pada 15 April 1931. Jika Anda mengarahkan kursor ke ilustrasi tersebut, akan tampil tulisan “Hari Lahir Samaun Sadikun Ke-85.”

Samaun tercatat sebagai mahasiswa Jurusan Teknik Elektro di ITB pada awal 1950-an. Ia kemudian memperoleh gelar master pada 1957 dan doktor pada 1971. Gelar doktornya diperoleh dalam bidang teknik elektro dari Universitas Stanford di Amerika Serikat.Ia juga memperoleh postgraduate diploma bidang nuclear engineering dari Queen Mary, Universitas London, pada 1960. Pada 1975, ia bersama K.D. Wise menciptakan paten, US Patent No 3,888,708 yang bertajuk “Method for forming regions of predetermined thickness in silicon” di Universitas Stanford.

Samaun sempat mengabdikan diri sebagai birokrat. Ia menjabat sebagai Direktur Pembinaan Sarana Akademik DIKTI pada 1973-1978; Direktur Jenderal Energi Departemen Pertambangan dan Energi pada 1978-1983; dan Ketua Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia pada 1989-1995. Setelah menjadi birokrat, ia kembali ke ITB untuk mengajar di Departemen Teknik Elektro dan meneliti di PAU Mikroelektronika.

Samaun Samadikun wafat pada 15 November 2006 dalam usia 75 tahun dan dimakamkan sehari berikutnya di Taman Makam Pahlawan Kalibata.

Sumber : https://m.tempo.co/read/news/2016/04/15/072762890/samaun-samadikun-jadi-google-doodle-hari-ini-siapa-dia

No Comments

Post a Comment

Your email address will not be published.