Enter your keyword

Thingking Outside The Box

Thingking Outside The Box

Pada Senin, 3 September 2012 lalu alumni dari Informatika (IF) angkatan 1996, Reza Ferrydiansyah berbagi cerita dan pengalaman pada Kuliah umum IF4093 Pengembangan Keprofesian/Komunitas A di ruang multimedia, Gedung Labtek V (Benny Subianto) dengan topik  thingking outside the box dan pengalaman sekolah serta selama beliau bekerja di  Microsoft – Amerika.

Pembicara menyampaikan bagaimana sebagai seorang software developer harus bisa berpikir out of the box, bermula dari ide sampai implementasi , mencari persoalan dan memformulasikan persoalan sehingga dapat dipecahkan dengan teknik informatika. Satu hal yang dapat digaris bawahi adalah bahwa dengan solusi informatika dan solusi yang unik, banyak persoalan yang bisa diselesaikan dan tentunya dengan aksi yang proaktif. Kemudian bagaimana cara mendapatkan ide tersebut? Pertama cari hubungan antar persoalan pada domain berbeda, bertanya “what-if”, jangan mengkritik diri sendiri, tuliskan ide tersebut walau belum lengkap.

Reza begitu panggilan akrab beliau, berbagi tentang bagaimana software development di Microsoft sendiri yaitu dengan adanya developer program manager dan test didalamnya, sehingga masing – masing sudah mempunyai tugas yang berkesinambungan code evolution: design –> code –> testing –> submission. Disamping itu, beliau juga memberikan informasi akan kesempatan bekerja di microsoft, yaitu bisa dimulai dengan meluangkan waktu untuk membuat sesuatu yang bermanfaat di bidang-bidang yang bisa dilihat: social, kerjasama, natural, user interface, environment, health, education, cloud.