STEI ITB Gelar Diskusi Strategis untuk Mengembangkan Industri Semikonduktor di Indonesia
Bandung, stei.itb.ac.id – Pada tanggal 31 Mei 2023, Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) ITB mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Peluang dan Tantangan Pengembangan Industri Semikonduktor di Indonesia”. Diskusi ini dilaksanakan di Four Points by Sheraton Bandung dan dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan industri semikonduktor di Indonesia.
Diskusi strategis ini dipimpin langsung oleh Dr. Tutun Juhana, Dekan STEI ITB, bersama dengan jajaran dekanat lainnya. Para peserta diskusi berasal dari KK Elektronika, Tim Akademik & Kurikulum, dan Tim Pengelola Tugas Akhir & Seminar dari Program Studi Teknik Elektro.
Salah satu momen penting dalam diskusi tersebut adalah presentasi yang disampaikan oleh Dr.Eng. Infall Syafalni, ST., M.Sc., seorang pakar di bidang semikonduktor mengenai “Bagaimana Mengembangkan SDM Semikonduktor di Indonesia”. Setelah presentasi yang informatif dari Dr. Infall Syafalni, saatnya giliran Dr. Ir. Irman Idris, M.Sc. memberikan kontribusinya dengan memaparkan sejarah dan ekosistem industri semikonduktor.
Dr. Ir. Irman Idris, M.Sc. , seorang ahli dalam industri semikonduktor, dengan penuh semangat membagikan pengetahuannya tentang sejarah dan ekosistem industri semikonduktor kepada para peserta diskusi. Dalam presentasinya, beliau mengulas perusahaan-perusahaan utama dalam industri semikonduktor di Indonesia dan kemampuan yang diperlukan oleh sumber daya manusia (SDM) yang terlibat dalam industri ini.
Diskusi ini juga menjadi wadah untuk bertukar informasi, pemikiran, dan ide-ide inovatif dalam mempercepat pertumbuhan industri semikonduktor di Indonesia. Para peserta diskusi berharap agar hasil diskusi ini dapat menjadi pijakan bagi pemerintah, perguruan tinggi, dan industri untuk mengambil langkah-langkah yang tepat dalam mengembangkan sektor semikonduktor di tanah air.
Dengan adanya diskusi ini, diharapkan bahwa STEI ITB dapat terus berperan aktif dalam membentuk lulusan yang siap menghadapi tantangan dan mengambil peluang di industri semikonduktor yang semakin berkembang di Indonesia.