TA181901019 RELDROM
RELDROM – Runway Edge Light Drone Measurement\]
RELDROM merupakan instrumen pengukuran kualitas persebaran cahaya Runway Edge Light, lampu pandu landasan pacu yang berfungsi sebagai marka pembantu pilot saat cuaca buruk atau malam hari, dalam bentuk diagram isocandela. RELDROM memiliki fitur-fitur pembantu seperti UI yang ramah pengguna, diagram intensitas maksimal, serta prosedur penggunaan yang mudah dan fleksibel. RELDROM di desain agar dapat dibawa secara portable sehingga dapat dibawa dengan mudah ke berbagai bandara yang tersebar di seluruh Indonesia. Harapannya, RELDROM dapat memudahkan operator bandara dalam rutinitas pemeriksaan kualitas pencahayaan pada landasan pacu untuk meningkatkan kualitas keamanan penerbangan Indonesia.